!-- Meta Pixel Code -->
hero

SMILE (Semua Miliki Kelebihan) : Kegiatan Pemberian Bantuan Untuk Difabel

Telah Terkumpul
Rp 0

Target Donasi
Unlimited

Jumlah Donasi
0

SMILE (Semua Miliki Kelebihan) : Kegiatan Pemberian Bantuan Untuk Difabel

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti kata difabel adalah kata yang berasal dari bahasa Inggris: different ability, yaitu kemampuan yang berbeda. 

Dapat dikatakan bahwa difabel adalah seseorang yang memiliki kemampuan berbeda dalam menjalankan aktivitas bila dibandingkan dengan masyarakat kebanyakan.

Seperti disampaikan dalam QS. An-Nur ayat 61 : 

"Tidak ada halangan bagi orang buta, orang pincang, orang sakit, dan dirimu untuk makan (bersama-sama mereka) di rumahmu...."

Berdasarkan ayat di atas, seharusnya tidak ada halangan dan juga diskriminasi terhadap para difabel. Mereka memiliki hak yang sama dengan kita semua. Dan kita dianjurkan untuk memiliki kepedulian yang lebih sehingga dapat membantu mereka agar lebih leluasa dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Yayasan Bangun Kecerdasan Bangsa menginisiasikan kegiatan SMILE (Semua Miliki Kelebihan) : Kegiatan Pemberian Bantuan Untuk Difabel. Kegiatan ini akan mengajak adik-adik yatim binaan YBKB untuk saling berbagi senyuman dan santunan kepada adik-adik difabel.

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 30 September 2023 di Yayasan Disabilitas Kreatif Indonesia, Cakung, Jakarta Timur.

    Kunjungan YBKB ke YDKIFoto : Perwakilan YBKB berfoto bersama beberapa teman dari Yayasan Disabilitas Kreatif Indonesia saat sedang melakukan survei.

    Para penerima manfaat dari kegiatan SMILE ini adalah 100 adik-adik difabel fisik dan mental. Selain itu, kami juga akan mengajak 50 adik-adik yatim dan dhuafa binaan YBKB untuk ikut menjalin silaturahmi sekaligus menumbuhkan kepedulian dengan teman-teman yang memiliki kemampuan berbeda.

    Bantuan yang akan diberikan berupa santunan dan paket sembako untuk menunjang kebutuhan sehari-hari.

    Ayo turut berpartisipasi dalam kegiatan ini dengan menekan tombol Donasi Sekarang. Dengan berdonasi, maka Sahabat Cerdas YBKB sudah ikut berpartisipasi memberikan tanda cinta dan kepedulian untuk para kaum difabel. 

    Laporan

    Belum ada laporan.